Langkah Kecil menghormati alam, melalui sebatang Pohon.

Selasa, 06 Juni 2017

Manfaat Bengkoang

Bengkoang Pachyrhizus erosus
Merupakan tanaman yang termasuk tanaman yang merambat, pemanfaatan tanaman ini adalah karena menghasilkan atau memiliki umbi yang terdapat pada akarnya dan dapat dikonsumsi langsung, kaya akan kalsium, fosfor serta serat.
Dibanyak tempat tanaman ini sudah amat terkenal memiliki manfaat bagi kesehatan dan kecantikan terutamanya bagi wanita, olahan umbi bengkoang dikenal sebagai makanan rendah kalori dan kaya serat, dimana sudah barang tentu sangat baik bagi organ pencernaan dan tentunya bagi mereka yang sedang melakukan program diet melangsingkan tubuh, selain itu juga digunakan sebagai pelembab wajah hingga sebagai masker yang dapat memutihkan dan mencerahkan kulit terutamanya kulit wajah.

Terlepas dari manfaat mengkonsumsi umbinya, masyarakat juga ada yang memanfaatkan biji dari tanaman ini sebagai obat untuk mengatasi eksim, dengan cara menghaluskan beberapa biji tanaman ini ditambahkan sedikit minyak goreng, ramuan ini dapat dioleskan atau ditempelkan pada bagian luar tubuh yang terkena gatal-gatal atau eksim.
Tanamannya sendiri dapat tumbuh baik pada daerah dataran rendah, bahkan pada tempat yang relatif kering dan keras biasanya tanaman ini memiliki umbi yang relatif lebih kecil,berbeda dengan tanaman yang tumbuhnya pada lahan yang subur dan gembur, umbi yang dihasilkan berukuran lebih besar.
Tanaman menjalar ini memiliki batang silidris, dengan daun majemuk berbentuk menyerupai bentuk jantung namun agak bersudut bergerigi berukuran sedang,, bijinya berbentuk bulat tertutup dalam buahnya yang pipih.
Tanaman dapat merambat horisontal (menyamping) maupun vertikal(keatas), tentunya dengan bantuan tanaman inang, dengan membelit tanaman inang hingga mencari posisi untuk mendapatkan tempat yang leluasa mendapatkan sinar matahari untuk berfotosintesis.
Demikian sedikit yang dapat saya sampaikan, semoga bermanfaat
www.cintapohonku.com
Share:

0 comments:

Posting Komentar

ads

Total Tayang Halaman

Ads