Langkah Kecil menghormati alam, melalui sebatang Pohon.

Sabtu, 18 Februari 2017

Piper sarmentosum roxb (java):sirih-sirihan Jawa

Piper sarmentosum roxb (java) Tanaman yang akan sedikit saya bahas kali ini adalah tanaman piper sarmentosum, tanaman ini merupakan tanaman dari keluarga sirih -sirihan liar yang berasal dari pulau jawa, tepatnya dari jawa barat, seperti informasi yang tertera pada papan nama dan asal daerah dari koleksi tanaman yang ada di Kebun Raya Bogor.


Sejak pertama kali kita melihat tanaman ini sudah dapat dipastikan kita akan segera mengetahui kira-kira jenis dari tanaman ini, walau sejatinya jika kita lihat lebih dekat tanaman ini memiliki perbedaan dengan tanaman-tanaman sejenis yang pernah saya lihat sebelumnya, terutamanya pada warna buah yang dimilikinya.
Biasanya tanaman ini tumbuh membelukar serta merayap  di tanah atau pula pada batang pohon peredu yang ada di hutan atau di tegalan.
Untuk perbanyakan tanaman ini tidaklah terlalu sulit, kata salah seorang pekerja pada Kebun Raya Bogor yang pernah saya tanyakan, hampir sama dengan tanaman sirih-sirihan yang lain, sejenis base kakap atau tabia bun di bali, atau cabe jawa.
Dengan tanah sedikit lembab dan cukup sinar matahari akan mempercepat pertumbuhan tanaman ini.
Bagian tanaman ini terutama buahnya biasa dimanfaatkan oleh masyarakat sebagai rempah-rempah untuk masakan, namun dari informasi juga saya dapati bahwa bagian dari tanaman ini juga memiliki khasiat sebagai obat batuk, serta kaya akan anti oksidan yang dapat menghindarkan kita atau mereduksi polutan atau partikel bebas yang masuk kedalam tubuh, menjaga daya tahan tubuh meningkatkan antibody, serta yang mungkin juga perlu kita ketahui buahnya juga bermanfaat untuk meningkatkan vitalitas bagi pria, melacarkan peredaran darah, serta bagi wanita bermanfaat meningkatkan gairah.

Nah silahkan dicoba siapa tau ada diantara kita yang membutuhkannya, untuk menjaga keharmonisan rumah tangga, silahkan dikonsumsi secara teratur dan semoga bermanfaat.

www.cintapohonku.com
Share:

0 comments:

Posting Komentar

ads

Total Tayang Halaman

Ads