Langkah Kecil menghormati alam, melalui sebatang Pohon.

Minggu, 16 April 2017

Lumut (Bryophyta)

Kadang luput dari perhatian kita, walau sejatinya amat sering kita saksikan dan hal itu kita anggap amat lumrah, namun tahukah teman-teman mengenai fenomena lumut yang biasa tumbuh di batang batang pohon.?
Mungkin kita menyangka jika tanaman yang ditumbuhi oleh lumut, dan menjadi memiliki penampilan mirip penyakit kulit tersebut kurang baik, tentu kita salah, sejatinya dimana kita masih bisa menjumpai tanaman dengan banyak belang-belang lumut pada batangnya tersebut adalah menandakan bahwa area sekitar mereka tumbuh merupakan area yang masih memiliki tingkat polusi yang rendah atau tempat yang berudara bersih.

Biasanya tanaman lumut yang banyak kita jumpai menempel pada pohon adalah diantaranya :
  • Lumut daun:Lumut daun merupakan tumbuhan kecil yang mempunyai batang semu dan tumbuhnya tegak, Bentuk daunnya berupa lembaran yang tersusun spiral.
  • Lumut hati:Lumut hati biasanya ditemukan menempel pada pepohonan dan media lain di daerah beriklim badah, Bentuk tubuhnya berupa lembaran mirip bentuk hati dan banyak lekukan. Tubuhnya memiliki struktur yang menyerupai akar, Tidak memiliki batang dan daun. Reproduksi secara vegetatif.
  • Lumut kerak:lumut kerak sebagian besar terdiri dari hifa jamur yang berjalin rapat, yang menyerupai spons yang dapat menyerap air. Terdapat rizoid yang berfungsi sebagai pelekat, menyerap air dan garam-garam mineral.
Jadi merupakan cara yang sangat sederhana bagi kita untuk dapat menilai di suatu daerah atau tempat ataupun kawasan untuk menentukan tingkaat polusi udara di lingkungannya, hanya dengan melihat sepintas kondisi pepohonannya, maka kita dapat segera menyimpulkannya, namun begitu, ini hanyalah analisa awal yang kasat mata, diperlukan penelitian dan alat khusus jika harus membuktikan secara ilmiah.

Demikian yang dapat saya sampaikan, semoga bermanfaat.
www.cintapohonku.com

Share:

0 comments:

Posting Komentar

ads

Total Tayang Halaman

Ads